Belajar Multi Sensor LDR dan LED RGB

Pada kali ini, kita akan coba mengkombinasikan materi LED RGB dan Sensor LDR dengan multi sensor

Sebelumnya kita mesti ingat lagi nih mengenai Sensor LDR dan LED RGB, oiya Resistor juga ya

LED RGB 
Link belajar materi sebelumnya

Sensor LDR
Link belajar materi sebelumnya

Pembacaan Resistor
Kalo udah ingat kita mulai coba merangkai yuk, dengan aplikasi Tinkercad
Pada rangkaian ini hampir sama kayak proyek LDR dan RGB sebelumnya, bedanya sekarang kita pake 3 sensor LDR untuk menyalakan masing-masing pin pada LED RGBnya

LED RGB
Pin merah ke pin 7 (kabel warna biru muda)
Pin biru ke pin 6 (kabel warna biru tua)
Pin hijau ke pin 5 (kabel warna pink)

Resistor pada LED RGB memakai nilai 220 ohm

Sensor LDR
LDR 1 ke pin A0 (kabel warna orange)
LDR 2 ke pin A1 (kabel warna kuning)
LDR 3 ke pin A2 (kabel warna hijau)

Resistor pada Sensor LDR memakai nilai 1K ohm

Lalu mari lanjut ke ngoding yuk
Codingnya juga hampir sama aja kayak sebelumnya di sensor ldr, bedanya sekarang pake 3 sensor untuk menyalakan LED RGB nih

Kalo sudah mari kita testing yuk
Saat pertama kali nyala, warna LED RGB akan berwarna putih karena pin merah, biru, dan hijau menyala dan bercampur

Coba aja ubah-ubah sensor LDRnya dan gabungkan warna LED RGBnya

Kalo ada kendala jangan lupa bertanya ya, atau bisa liat penjelasannya lebih di youtube dibawah ini


Comments

Terus Belajar